SAND


SAND mengadopsi bentuk harimau pada helmnya. Bentuk telinga, corak loreng dan wajah harimau menegaskan konsep raja hutan tersebut. SAND memiliki elemen tanah dan warna dominan pada kostumnya adalah kuning (Artwork berwarna menyusul)

SAND bersenjatakan sepasang claw atau cakar yang masing-masing diberi nama Gaia dan Terra. Seperti halnya senjata Samael yang lain, nama cakar SAND juga diambil dari nama sesembahan dalam mitologi kuno dunia. Cakar SAND diberi nama Gaia dan Terra. Gaia adalah dewi perwujudan dari Bumi sedangkan Terra merupakan nama lain Gaia dalam mitologi Romawi.


Gaia dan Terra

SAND adalah satu-satunya Samael yang memiliki kemampuan untuk menggandakan diri sehingga dia mampu menghadapi musuh dalam jumlah banyak seorang diri. Selain itu dia mengandalkan kelincahan dalam bertarung. Namun kekuatan cakar SAND memang tidak terlalu unggul jika dibandingkan dengan Samael lain yang memiliki senjata dengan ukuran lebih besar. Kelemahan dari senjatanya tertutupi dengan pertahanan SAND yang paling kuat di antara Samael yang lain. Gaia dan Terra dapat disatukan menjadi mode perisai yang dapat digunakan untuk menahan serangan apapun.


Perubahan Gaia dan Terra ke Mode Perisai